banner 728x250
Hukum  

Lagi Lagi, Warga Binaan Bisa Kendalikan Peredaran Sabu Di Lapas Nabire

banner 120x600
banner 468x60

Nabire, Papedanews.com-
Nabire-papua Tengah, Polres Nabire berhasil membongkar jaringan peredaran narkoba yang dikendalikan dari dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nabire, Empat orang binaan berhasil di tangkap yang berinisial AW (20) tahun DW(27)tahun BM(25)tahun MI(34)tahun.

Kasat narkoba IPTU EXAUDIO P.R HASIBUAN S,Trk,MH menjelaskan jaringan ini bermula dari penangkapan sebelum nya yang di lakukan di luar lapas.Setelah penangkapan dari luar kami mendapatkan informasi bahwa jaringan ini juga menjangkau ke dalam lapas Nabire.Barang bukti yang berhasil diamankan dalam penggerebekan ini meliputi 23 bungkus sedang narkotika jenis sabu, 3 bungkus sedang narkotika jenis ganja dan 3 unit handphone,” ungkap IPTU EXAUDIO.Makin maraknya peredaran narkoba dinabire menurutnya jadi tantangan bagi Sat Narkoba untuk mengambil upaya hukum dengan menangkap para pelaku.

banner 325x300

“Itu sudah sangat meresahkan masyarakat dengan maraknya peredaran narkoba apalagi sabu, Memang betul-betul sindikat narkoba di Nabire marak sekali,” tambah IPTU EXAUDIOSebelum nya kami pernah melakukan penangkapan di bulan Febuari tahun 2025 warga binaan lapas terkait narkotika,
Kadang-kadang satu LP ada tiga tersangka. Dan biasanya pertengahan tahun itu yang meningkat,” jelasnya.

Jika selama ini, Res Narkoba melakukan penangkapan hanya di area terbuka, tidak menutup kemungkinan mereka akan mencoba masuk hingga ke area tertutup seperti tempat hiburan malam.
( papedanews )

banner 325x300