SOSIALISASI PELATIHAN PENANGANAN ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS BAGI GURU PAUD DAN TK DI NABIRE

- Penulis

Sabtu, 7 Juni 2025 - 07:03

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nabire, Papua Tengah papedanews.com Dinas Pendidikan Kabupaten Nabire menggelar Sosialisasi dan Pelatihan bagi Guru PAUD dan TK dalam menangani Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), yang dilaksanakan di TK Noris Manis, Nabire, Papua.

Perwakilan Dinas Pendidikan Nabire, Reynold, dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru dalam menciptakan lingkungan belajar yang inklusif dan ramah anak, termasuk bagi ABK.

“Kita harap melalui kegiatan ini, para guru memiliki pemahaman dan keterampilan yang lebih baik dalam menangani anak-anak secara umum, serta secara khusus anak-anak berkebutuhan khusus, dengan menciptakan lingkungan belajar yang ramah,” ujar Reynold.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini menghadirkan Maria Yeti Asaputri Kapitarauw, S.Sos., M.M., AWP sebagai pembicara utama. Ia merupakan praktisi pendidikan inklusi berpengalaman, Kepala Sekolah Inklusi Matahari Nabire, serta Ketua Yayasan Forum Peduli Difable Indonesia (YFPDI) Nabire, Papua.

Dalam paparannya, Saputri—sapaan akrabnya—menekankan bahwa pendidikan inklusi bukanlah menyamakan semua anak, tetapi menghargai perbedaan serta menyesuaikan sistem pendidikan agar dapat mendukung kebutuhan masing-masing anak.

Baca Juga:  Kepala Suku Moni Intan Jaya di Kabupaten Nabire Ajak Warga Bersatu Menjaga Keamanan dan Ketertiban

“Pendidikan inklusi sangat relevan diterapkan sejak usia dini. Anak-anak berkebutuhan khusus dapat belajar bersosialisasi dan berkembang secara emosional, sementara anak-anak reguler belajar empati, toleransi, dan nilai-nilai keberagaman,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa guru dan lembaga pendidikan akan menjadi lebih profesional dalam melayani semua anak, sekaligus membangun citra sekolah yang positif dan ramah anak.

Setelah pemaparan materi umum, peserta mengikuti sesi interaktif, seperti diskusi studi kasus, simulasi peran antara guru dan ABK, workshop pembuatan alat bantu visual, serta sesi berbagi pengalaman antar guru.

Di akhir pelatihan, Saputri menyampaikan harapannya agar para guru PAUD dan TK di Nabire semakin siap dan percaya diri dalam mengimplementasikan pendidikan inklusi di sekolah masing-masing.

“Semoga setelah pelatihan ini, para guru PAUD dan TK di Nabire semakin siap dan percaya diri dalam menerapkan pendidikan inklusi,” pungkasnya.

 

 

Papedanews

Berita Terkait

Ketua Panitia Imbau Masyarakat Ikut Sukseskan Festival Media ke-1 di Nabire
Menjelang Tahun Baru 2026, Kepala Suku Besar Meepago Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas
PCNU Nabire Gelar Majelis Rutin Perdana, Ajak Kader Bermuhasabah Menyongsong Tahun Baru 2026
Polda Papua Tengah Amankan Anak Perempuan di bawah umur, di lokalisasi samabusa
Ini himbauan Kapolres Nabire, Pengalihan alur lalu lintas pada 31 Desember 2025
Perkuat Keamanan dan Sinergi Masyarakat Kepala Subsektor/Koordinator Suku Wate Bangun pos kamling
PCNU Kabupaten Nabire Bentuk Panitia untuk Pendidikan Dasar Kader Penggerak NU
Papua Tengah Rayakan Natal Aman dan Tertib, ini kata Kapolda Papua Tengah
Berita ini 53 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15

Ketua Panitia Imbau Masyarakat Ikut Sukseskan Festival Media ke-1 di Nabire

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:58

Menjelang Tahun Baru 2026, Kepala Suku Besar Meepago Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:50

PCNU Nabire Gelar Majelis Rutin Perdana, Ajak Kader Bermuhasabah Menyongsong Tahun Baru 2026

Selasa, 30 Desember 2025 - 07:06

Polda Papua Tengah Amankan Anak Perempuan di bawah umur, di lokalisasi samabusa

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:16

Ini himbauan Kapolres Nabire, Pengalihan alur lalu lintas pada 31 Desember 2025

Minggu, 28 Desember 2025 - 16:36

PCNU Kabupaten Nabire Bentuk Panitia untuk Pendidikan Dasar Kader Penggerak NU

Kamis, 25 Desember 2025 - 10:34

Papua Tengah Rayakan Natal Aman dan Tertib, ini kata Kapolda Papua Tengah

Selasa, 23 Desember 2025 - 22:58

Kapolri Larang Pesta Kembang Api Malam Tahun Baru 2026, Razia Digelar di Seluruh Daerah

Berita Terbaru