Nabire, Papua Tengah Papedanews.com Ketua Caretaker BPD HIPMI Papua Tengah, Sucianti Suaib Saenong, meninjau langsung persiapan pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) I BPD HIPMI Papua Tengah yang rencananya digelar di Ballroom Kantor Gubernur Papua Tengah, Nabire.
Sucianti Suaib Saenong mengecek seluruh kesiapan teknis, mulai dari penataan ruangan, perlengkapan sidang, hingga daftar peserta Musda. Ia juga berdiskusi dengan panitia pelaksana untuk memastikan bahwa setiap kebutuhan acara telah terpenuhi sesuai standar organisasi, (26/11/2025).
ADVERTISEMENT
.
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam kesempatan tersebut, Sucianti menekankan bahwa Musda I BPD HIPMI Papua Tengah harus berlangsung demokratis, tertib, dan mematuhi AD/ART HIPMI. Ia mengingatkan panitia untuk menjaga komunikasi dan koordinasi agar pelaksanaan berjalan tanpa kendala.
Menurutnya, Musda perdana ini memiliki arti penting karena akan menentukan arah dan masa depan HIPMI Papua Tengah melalui pemilihan ketua umum pertama. Ia berharap Musda melahirkan kepengurusan yang solid dan mampu mendorong pengembangan ekonomi kreatif, UMKM, serta peluang usaha bagi generasi muda Papua Tengah.



























