LAGI-LAGI KECELAKAAN TUNGGAL DI SAMABUSA AKIBAT MIRAS

- Penulis

Kamis, 10 Juli 2025 - 12:17

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nabire Papua Tengah papedanews.com kecelakaan tunggal kembali terjadi di ruas Jalan Poros Nabire–Samabusa, tepatnya di dekat SPBU Kelurahan Kimi, Distrik Teluk Kimi, pada Kamis sore (10/07/2025) sekitar pukul 15.30 WIT. Sebuah mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi PA 1310 EL yang dikemudikan oleh seorang perempuan bernama Yuli (32) mengalami kecelakaan setelah keluar jalur dan terperosok ke dalam selokan.

Berdasarkan laporan dari Satuan Lalu Lintas Polres Nabire, pengemudi diduga berada dalam pengaruh minuman keras saat mengendarai kendaraannya bersama satu orang penumpang yang hingga kini belum diketahui identitasnya. Penumpang tersebut diduga melarikan diri sesaat setelah kejadian.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mobil yang melaju dari arah Kota Nabire menuju Samabusa itu kehilangan kendali saat melintas di dekat SPBU Kimi. Diduga akibat pengaruh alkohol, pengemudi tidak mampu mengendalikan laju kendaraan sehingga mobil keluar dari badan jalan, menyeberang ke sisi seberang, dan akhirnya masuk ke dalam selokan.

Baca Juga:  Batik Air Hadir di Papua Tengah: Mulai beroperasi tanggal 17 Agustus 2025

Akibat kejadian tersebut, pengemudi mengalami luka benturan di bagian kepala belakang dan bahu kanan. Korban segera dievakuasi oleh petugas ke RSUD Nabire untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara itu, barang bukti berupa satu unit mobil Toyota Avanza, satu botol minuman keras jenis vodka, satu buah koper, dan satu unit handphone telah diamankan pihak kepolisian.

Kerugian materi diperkirakan mencapai Rp10 juta. Petugas juga telah melakukan sejumlah langkah, antara lain mendatangi lokasi kejadian, memeriksa korban, mencari saksi, membuat visum et repertum (VER), serta mengamankan barang bukti dan melaporkan kejadian kepada pimpinan.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk tidak mengemudi dalam kondisi terpengaruh alkohol. Kasat Lantas Polres Nabire menegaskan bahwa kecelakaan seperti ini berpotensi mengancam keselamatan diri dan pengguna jalan lainnya.

 

 

Papedanews

Berita Terkait

Ketua Panitia Imbau Masyarakat Ikut Sukseskan Festival Media ke-1 di Nabire
Menjelang Tahun Baru 2026, Kepala Suku Besar Meepago Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas
PCNU Nabire Gelar Majelis Rutin Perdana, Ajak Kader Bermuhasabah Menyongsong Tahun Baru 2026
Polda Papua Tengah Amankan Anak Perempuan di bawah umur, di lokalisasi samabusa
Ini himbauan Kapolres Nabire, Pengalihan alur lalu lintas pada 31 Desember 2025
Perkuat Keamanan dan Sinergi Masyarakat Kepala Subsektor/Koordinator Suku Wate Bangun pos kamling
PCNU Kabupaten Nabire Bentuk Panitia untuk Pendidikan Dasar Kader Penggerak NU
Papua Tengah Rayakan Natal Aman dan Tertib, ini kata Kapolda Papua Tengah
Berita ini 520 kali dibaca

Komentar ditutup.

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 12:15

Ketua Panitia Imbau Masyarakat Ikut Sukseskan Festival Media ke-1 di Nabire

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:58

Menjelang Tahun Baru 2026, Kepala Suku Besar Meepago Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:50

PCNU Nabire Gelar Majelis Rutin Perdana, Ajak Kader Bermuhasabah Menyongsong Tahun Baru 2026

Selasa, 30 Desember 2025 - 07:06

Polda Papua Tengah Amankan Anak Perempuan di bawah umur, di lokalisasi samabusa

Selasa, 30 Desember 2025 - 05:16

Ini himbauan Kapolres Nabire, Pengalihan alur lalu lintas pada 31 Desember 2025

Minggu, 28 Desember 2025 - 16:36

PCNU Kabupaten Nabire Bentuk Panitia untuk Pendidikan Dasar Kader Penggerak NU

Kamis, 25 Desember 2025 - 10:34

Papua Tengah Rayakan Natal Aman dan Tertib, ini kata Kapolda Papua Tengah

Selasa, 23 Desember 2025 - 22:58

Kapolri Larang Pesta Kembang Api Malam Tahun Baru 2026, Razia Digelar di Seluruh Daerah

Berita Terbaru