Nabire, Papua Tengah papedanews.com-
Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Papua Tengah menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-1 bertempat di Restoran Sari Kuring, Kota Kabupaten Nabire. Muswil ini mengusung tema “Reformasi dan Sinergis Mewujudkan Papua Tengah Emas: Adil, Berdaya Saing, Bermartabat, Harmoni, Maju, dan Berkelanjutan.” Sabtu 26 April 2025
Acara ini diikuti oleh seluruh perwakilan PAN dari berbagai daerah di Indonesia, dengan tujuan memperkuat konsolidasi partai di Papua Tengah.
Dalam pembukaan acara, Ketua DPW PAN Papua Tengah, Deinas Geley, S.Sos., M.Si., menyampaikan rasa syukurnya atas kehadiran lengkap seluruh ketua, sekretaris, bendahara, serta anggota DPD dari delapan kabupaten di wilayah tersebut.
“Masing-masing ketua partai punya strategi masing-masing. Hari ini saya mengucap syukur kepada Tuhan, karena seluruh ketua DPD, sekretaris, bendahara, dan anggota dari delapan kabupaten hadir lengkap,” ujarnya.
Menurut Deinas, total 16 perwakilan — 13 dari kabupaten dan 3 dari provinsi — turut menghadiri Muswil ini. Ia juga menyoroti keterwakilan khusus dari Kabupaten Intan Jaya, di mana PAN menjadi satu-satunya partai yang berhasil menghantarkan perwakilannya tanpa koalisi dengan partai lain.
Lebih jauh, Deinas menyinggung keterlibatannya dalam kontestasi pemilihan gubernur dan wakil gubernur Papua Tengah, yang berhasil masuk dalam empat besar kandidat. Ia menegaskan bahwa kepercayaan yang diberikan kepadanya dan rekan-rekannya adalah hasil dari kerja keras dan komitmen kader PAN di wilayah tersebut.
Dalam forum Muswil, berdasarkan keputusan langsung dari DPP PAN, Deinas Geley kembali dipercaya untuk memimpin DPW PAN Papua Tengah untuk masa bakti lima tahun ke depan melalui proses aklamasi.
“Ini tanggung jawab besar, tapi saya optimis. Dengan dukungan para ketua DPD, bupati, dan ketua DPRD, kami akan mengarahkan seluruh kader untuk memenangkan Pemilu 2029,” tegas Deinas.
Mengikuti arahan dari Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, SE., M.M., PAN Papua Tengah menargetkan untuk masuk dalam empat besar partai nasional pada Pemilu mendatang.
Deinas juga menegaskan bahwa seluruh kader PAN di Papua Tengah akan mendukung penuh program-program nasional, khususnya Operasi Merah Putih yang bertujuan memperkuat pembangunan dari tingkat desa.
“Kami sebagai partai pengusung akan melaksanakan program prioritas presiden, termasuk membangun korporasi desa di seluruh wilayah Papua Tengah,” katanya.
Sebagai bentuk komitmen memperkuat infrastruktur partai, Deinas mengumumkan rencana pembangunan kantor permanen DPW PAN Papua Tengah pada tahun ini.
“Kami tidak ingin lagi menyewa atau mengontrak. Kami akan membangun kantor partai yang permanen untuk memperkuat konsolidasi kader dan membesarkan PAN di Papua Tengah,” tegasnya.
Sementara itu, Sekretaris DPW PAN Papua Tengah yang baru juga menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung program-program partai dan nasional.
“Kami siap loyal dan membesarkan PAN di tingkat kabupaten dan kota. Kami juga mendukung penuh program nasional yang menjadi prioritas partai,” ujarnya.
Muswil I PAN Papua Tengah ini menandai semangat baru untuk memperkuat konsolidasi internal, memperbesar peran partai dalam pembangunan daerah, dan memenangkan kompetisi politik di masa mendatang.
( papedanews )